Hari Pertama Masuk Sekolah Di Kalangan Pelajar.

BOJONEGORO (Indoshinju.com) – Hari pertama masuk sekolah biasanya siswa cenderung malas untuk bangun, terlambat berangkat dan kurang mempersiapkan materi pelajaran.

Setelah libur panjang yang memanjakan siswa untuk bermain, rekreasi dengan keluarga bisa menjadi faktor malas untuk masuk sekolah di hari pertama. Tetapi

Read More

pemandangan ini sungguh berbeda dengan apa yang ditampilkan oleh siswa-siswi salah satu sekolah dasar swasta  di kecamatan kota Bojonegoro ini.

Mereka sangat bersemangat sekali untuk masuk sekolah. Ini dibuktikan dengan siswa rela antri untuk presensi, buku yang dibawa juga lengkap untuk pelajaran hari ini.

Ketika ditanya oleh tim indoshinju.com tentang bagaimana rasanya masuk sekolah pada hari pertama setelah libur panjang.

Devina menjawab: “rasanya senang sekali pak, bisa bertemu teman-teman, bapak ibu guru, bisa beli jajan di kantin dan masih banyak lagi deh pak”.

Siswi yang duduk di kelas 1 itu terlihat tersenyum mulai dari gerbang sekolah sampai masuk ke kelas dengan bersalaman kepada semua guru yang ditemuinya.

Sungguh menarik pemandangan yang dilihat tim indoshinju.com hari ini di

sekolah yang terletak di Jalan Untung Suropati itu. Andaikan pemandangan ini bisa terlihat di semua sekolah di Bojonegoro pasti sangat membanggakan.

Ayo putra-putra bangsa, Bangsa ini menunggu kalian.

Rajinlah bersekolah dan raihlah cita-cita setinggi mungkin. (Fensoe)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *