SD Santo Carolus Surabaya Berhidroponik Tanaman Bayam Dan Kangkung.

SURABAYA (indoshinju.com) – Tanaman hidroponik adalah tanaman yg dikembangbiakkan dengan menggunakan media air dan nutrisi.

Untuk penggemar tanaman, hidroponik bukanlah info yg asing. Sebagai media pembelajaran, SD Santo Carolus mencoba untuk membudayakan tanaman hidroponik.

Pd bulan Juni 2016 yg lalu sekolah mengupayakan 3 media hidroponik.

Media ini tersedia karena upaya dan bentuk kerjasama antara sekolah dan orang tua.

Walaupun awalnya mengalami kegagalan, namun akhirnya bisa panen juga.

Tanaman yang sudah ditanam antara lain selada air, bayam, kangkung, dan bawang merah.

Di luar dugaan, ternyata peserta didik sangat terampil dalam bertanam hidroponik ini.

Peserta didik yg terlibat langsung adalah kls 3 – 6 dan mereka tergabung dalam Pokja.

Emi selaku kepala sekolah mengatakan

“Saya sangat bangga pada semua peserta didik yang sangat terampil dalam bertanam hidroponik ini, ini juga merupakan progam Pemerintah dalam hal Adiwiyata Lingkungan hidup”. Ungakap Emi (Chel)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *